Sabtu, 17 Juni 2017

Pilihan Kampus di Berlin




Servus!

Salah satu yang menjadi kesulitan kuliah adalah menentukan kampus atau universitas tujuan menuntut ilmu. Tuh kan, dari milih kampus aja udah dapet kesulitan, belum lagi milih jurusan dan yang udah pasti kesulitan selama menjalani masa perkuliahan. Sadarlah buat yang sedang dan akan kuliah bahwa menuntut ilmu tidak sebercanda itu. #Azek

Alhamdulillah rejeki dan jalan dari Allah gw dapet kesempatan untuk mengenyam pendidikan di Jerman, tepatnya di Berlin. Kebetulan di Berlin ini ada perbedaan kampus, maksudnya kampus negeri dan kampus swasta. Alhamdulillah lagi gw dapet kesempatan untuk kuliah di salah satu universitas negeri di Berlin. Karena memang ada perbedaan biaya yang cukup signifikan antara kuliah di universitas negeri dan swasta. 

Sebelum lanjut, harus gw kasih tau dulu bahwa di jerman ada pembedaan institusi perguruan tinggi berdasarkan output yang ingin dicapai. Pertama ada yang namanya Universität, dalam Bahasa Inggris University. Kategori ini lebih menitikberatkan terhadap kemampuan mahasiswa menguasai teori, sehingga diharapkan menjadi peneliti-peneliti atau dosen-dosen masa depan. Kedua ada yang namanya Hochschule, dalam Bahasa Inggris University of applied sciences. Dari terjemahannya kira-kira kita bisa nebak kira-kira output seperti apa yang diharapkan. Jadi, lulusan-lulusannya dibekali dengan teori-teori yang berorietasi pada penerapan ilmu yang udah didapet. Kaya politeknik mungkin ya kalau di Indonesia mah. Yang bikin konsep ada, yang menerapkannya juga ada. Jadi balance ya? 

Baiklah, di tulisan pertama ini gw bahas tentang kategori pertama dulu.

Universität/University


Sedikit angka dan fakta mengenai Uni (biasanya orang menyingkat Universität dengan sebutan Uni)
  • Kurang lebih ada 100.000 mahasiswa dari seluruh penjuru dunia terdaftar di empat Uni negeri di Berlin
  • 19.000 Profesor, Dosen, research associate, pegawai termasuk Tutor dari Mahasiswa/i belajar, meneliti dan mengajar di Uni
  • Kerja sama dengan 1500 uni partner dalam hal belajar dan mengajar
  • 1/6 mahasiswanya adalah mahasiwa asing (Data tahun 2013)


1. Freie Universität Berlin (Free University Berlin)


Biasanya Berliner (sebutan untuk orang Berlin) nyebut kampus ini dengan sebutan FU. Jadi kalo ada yang nyebut "Anak FU" ya udah jelas kuliahnya dimari. Kampus ini terletak di sebelah Barat Daya berlin. Terkenal dengan bidang Arts, Social sciences, science (natural science) dan kedokteran. Jadi kaya ilmu-ilmu murni lah, macem matematika, kimia fisika dll. Btw, FU itu kampusnya Gitasav loh! :p

Untuk Info lebih lanjut sila cek disini.

2. Humboldt-Universität zu Berlin


Umurnya udah 200 Tahun! Namanya diambil dari salah seorang scientist dari Jerman, yaitu Alexander von Humboldt. Uni yang ini fokus di bidang Arts, Social sciences, cultural science, science (natural science) dan medicine, termasuk agricultural science. Berliner biasa nyingkat nama kampus ini pake sebutan HU. 

Untuk info lebih lanjut sila cek dimari.

3. Charité-Universitätsmedizin Berlin


Kalau nama kampusnya kita terjemahin mengandung makna Universitas yang fokusnya di bidang medicine. Charité ini kaya partner dari FU dan HU dan khusus punya fakultas kedokteran. Termasuk juga ada banyak penelitian-penelitian yang arahnya ke farmasi dan bioteknologi. Kalau udah denger "Anak Charité", wah gw mending diem dah hahaha ga kuat bosque!

Untuk info lebih lanjut cek disini aja.

4. Technische Universität Berlin (TUB)


Anak sini biasa disebut pake sebutan "anak TU". Dari namanya udah kebaca rada berbau teknik gitu ya, Bahasa Sundanya Technical University. Teknik banget men! Selain bidang natural science dan engineering TU juga fokus di bidang planning, economy termasuk social sciences. Buat temen-temen yang mau lanjut kuliah S1 (Bachelor) di Jerman kan harus lulus dulu Studienkolleg (penyetaraan). Nah gedungnya tuh make gedung TU, termasuk dulu waktu gw masih Studienkolleg kuliahnya di TU.

Cek ini untuk info lebih lanjut.

5. Universität der Künste


Ini kampusnya anak seni! Mulai dari graphic art, performing arts, design dan musik sudah diajarkan di kampus ini sejak 300 tahun lalu. Alig bos. Sedikit banyak kampus ini berpengaruh terhadap kegiatan-kegiatan seni di Kota Berlin.

Kalau tertarik langsung mampir aja.

Nah itu dia Uni negri yang ada di Berlin. Semoga bermanfaat dan bisa jadi pemantik untuk cari-cari info tentang kemungkinan melanjutkan studi S-1 ke Jerman, khususnya Berlin. Yang mau S-2 atau S-3 juga bisa banget langsung aja takis. Jangan lupa bayar uang semesteran!


Sekian.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Credit

Logo by : Cup graphic by Madebyoliver from Flaticon is licensed under CC BY 3.0. Made with Logo Maker